PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BIOLOGI BERBASIS MASALAH TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DALAM PENYUSUNAN PETA KONSEP PADA MATERI KINDOM PLANTAE

Penulis

  • Rahmi . Prodi Pendidikan Biologi Universitas Almuslim

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk (1) Menganalisis kemampuan berpikir kreatif siswa dalam memecahkan masalah biologi pada materi kindom plantae (2) Menganalisis kemampuan siswa dalam menyusun peta konsep siswa pada materi kindom plantae (3) Mengalisis pengaruh kemampuan berpikir kreatif terhadap kemampuan siswa dalam penyusunan peta kinsep pada materi kindom plantae. Metode penelitian ini adalah metode eksperimen (experimental research) dengan desain penelitian Pretest-posttest Control Group Design. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan kemampuan menyusun peta konsep siswa, dengan instrumen berupa soal tes objektif bentuk pilihan ganda dan peta konsep standar. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah t-test dan uji regresi. Hasil penelitian menemukan bahwa: (1) Kemampuan berpikir kreatif siswa melalui penerapan model berbasis masalah lebih tinggi dibandingkan dengan pembelajaran konvensional. (2) Kemampuan menyusun peta konsep siswa melalui penerapan model pembelajaran berbasis masalah lebih tinggi dibandingkan dengan pembelajaran konvensional. Kemampuan berpikir kreatif siswa berpengaruh  sedang terhadap kemampuan menyusun peta konsep melalui penerapan model pembelajaran berbasis masalah dibandingkan pembelajaran konvensional.

 

Kata kunci : Model Pembelajaran berbasis masalah, berpikir kreatif, peta konsep

Referensi

Arifah, P. (2012). Peningkatan Kemampuan Berpikir Kreatif Melalui Problem Based Learning (PBL). Pada Pembelajaran Biologi Siswa Kelas X-10 SMA Negeri 3 Surakarta. Jurnal Pendidikan Biologi. Departement of Biology Education, Surakarta 2012.

Frankel, J.R. & Wallen N.E. (2007). How To Desain And Evaluate Research In Education. Singapore: Mc Graw-Hill International Editions.

Meagher, T. (2009). Looking Inside a Student’s Mind: Can an Analysis of Student Concept Maps Measure Changes in Environmental Literacy. Elektronic Journal of Science Education vol 13 (1).

Mistiana dan Zubaidah. (2005). Pengaruh Penerapan Peta Konsep Melalui Pembelajaran Kooperatif Think Pair Share (TPS) Terhadap Kemampuan Berfikir, dan Pemahaman Konsep Biologi Siswa VIII SMP Darul Ulum I Jombang. Makalah Seminar Nasional Lesson Study. Universitas Negeri Malang.

Novak, J, D. (1980). Meaningful Recetion Learning as a Basis For Rational Thingking. Science Education Information Report. MSA: Clearninghouse for Science Mathematic, and Environmental Education. The Ohiostate University.

Novak, J,D & Gowin. (1985). Learning How To Learn. London: Cambridge University Press.

Rahmi. (2013). Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah untuk Meningkatkan Penguasaan Konsep dan Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa pada Materi Dunia Tumbuhan. Tesis. Pascasarjana Universitas Syiah Kuala: Banda Aceh

##submission.downloads##

Diterbitkan

2016-01-14