PENDEKATAN PEMBELAJARAN SAINS TEKNOLOGI MASYARAKAT BERBANTU MEDIA LINGKUNGAN TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI EKOSISTEM KELAS X DI SMA NEGERI 1 GANDAPURA

Penulis

  • Tutiliana Tutiliana Prodi Pendidikan Biologi Universitas Almuslim
  • Rahmi Rahmi

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh pendekatan pembelajaran sains teknologi masyarakat berbantu media lingkungan terhadap hasil belajar siswa pada materi ekosistem kelas X di SMA Negeri 1 Gandapura yang dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2018/2019. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah rancangan Pretest-Posttest Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas X, sedangkan yang menjadi sampel  yaitu kelas X IPA3 sebagai kelas kontrol sebanyak 20 siswa dan X IPA4 sebagai kelas eksperimen. Sebanyak 20 siswa, yang diambil dengan menggunakan teknik cluster random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan memberikan pretest dan posttest. Data hasil penelitian di analisis dengan menggunakan program SPSS versi 20.Hasil perhitungan untuk uji hipotesis menunjukkan bahwa nilai p < 0,05 (0,04< 0,05). Hal ini menunjukkan bahwa pendekatan pembelajaran sains teknologi masyarakat berbantu media lingkungan berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada materi ekosistem kelas X di SMA Negeri 1 Gandapura.

 

Kata kunci: Model Pembelajaran Sains Teknologi Masyarakat (STM), Media Lingkungan, Hasil belajar, Materi Ekosistem

Referensi

Arikunto, S. 2010. Prosedur Penelitian. Jakarta: Rineka Putra.

Cartono. 2007. Belajar dan pembelajaran. Bandung: ITB.

Jumiati, dkk. 2011. Pembelajaran Kooperatif. Surabaya: UNESA Press.

Istarani. 2014. 58 Model Pembelajaran Inovatif . Medan: Media Persada.

Indrianto. 2012. Strategi Pembelajaran Bahasa. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Nasution. 2009. Landasan Psikologis Proses Pendidikan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Odum. 2003. Proses Belajar Mengajar. Jakarta : Bumi aksara.

Slameto. 2010. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta.

Trianto. 2011. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif Progesif. Jakarta: Kencan.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2019-05-01