Journals

  • Jurnal Pendidikan Dasar (JUPENDAS)

    JUPENDAS (Jurnal Pendidikan Dasar) terbit untuk menampung hasil-hasil penelitian Dosen, Mahasiswa di lingkup Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Almuslim serta guru-guru Sekolah Dasar dan PAUD. Ruang Lingkup Riset meliputi bidang: Matematika SD, Sains SD, PKn, IPS, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini), serta Inovasi Pembelajaran. Namun tidak menutup kemungkinan bidang lainnya yang terkait dengan Pendidikan Dasar.

  • ASIMETRIS (Jurnal Pendidikan Matematika dan Sains)

    ASIMETRIS merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Program Pendidikan Matematika Universitas Almuslim, sebagai sarana publikasi dari hasil penelitian dosen, penelitian mahasiswa maupun kajian ilmiah yang memberi kontribusi pada pengembangan teori, serta aplikasinya terhadap Pendidikan Matematika dan Matematika di Indonesia. Jurnal yang dimuat berupa artikel yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya. Adapun bidang kajian yang ditelaah berkaitan dengan Pendidikan Matematika dan Sains. Mengenai informasi pedoman penulisan artikel termuat pada templet dan prosedur pengiriman ada pada setiap terbitan jurnal. Semua artikel yang masuk akan melalui peer-review process setelah memenuhi persyaratan sesuai pedoman penulisan artikel. Penerbitan jurnal ini dilakukan dalam setahun dua kali terbit yaitu pada bulan April dan Oktober.
  • JUPEGU-AUD : JURNAL PENDIDIKAN GURU ANAK USIA DINI

    JURNAL Pendidikan Guru Anak Usia Dini (JUPEGU-AUD) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi PG-PAUD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Almuslim. JUPEGU-AUD memuat artikel-artikel hasil penelitian dosen, guru mahasiswa dan para peneliti yang ditulis dalam Bahasa Indonesia atau bahasa Inggris. JUPEGU-AUD  terbit setahun 2 (dua) kali yaitu bulan Maret dan September. Setiap artikel yang disubmit harus mengikuti template yang disediakan, dan ditulis dalam bahasa Indonesia yang baik sesuai EYD atau bahasa Inggris serta harus sesuai dengan Focus & Scope jurnal. Editor akan melakukan Screaning Plagiarisme sebelum menugaskan reviewer untuk melakukan proses review. Jika artikel Anda dinyatakan diterima maka akan masuk ke tahap editing, layout, dan finalisasi artikel.

  • JEMAS : JURNAL EDUKASI MATEMATIKA DAN SAINS

    JEMAS : JURNAL EDUKASI MATEMATIKA DAN SAINS adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Fisika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Almuslim. JEMAS memuat artikel-artikel yang berupa hasil penelitian dan kajian (review) dalam bidang pendidikan matematika, biologi, fisika dan kimia yang ditulis dalam Bahasa Indonesia atau bahasa Inggris. JEMAS terbit setahun 2 (dua) kali yaitu bulan Maret dan September. Setiap artikel yang disubmit harus mengikuti template yang disediakan, dan ditulis dalam bahasa Indonesia yang baik sesuai EYD atau bahasa Inggris serta harus sesuai dengan Focus & Scope jurnal. Editor akan melakukan Screaning Plagiarisme sebelum menugaskan reviewer untuk melakukan proses review. Jika artikel Anda dinyatakan diterima maka akan masuk ke tahap editing, layout, dan finalisasi artikel