PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN COURSE REVIEW HORAY (CRH) TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI KEANEKARAGAMAN HAYATI KELAS X SMA NEGERI 1 KUTABLANG
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran Course Review Horay (CRH) terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi keanekaragaman hayati kelas X di SMA Negeri 1 Kutablang. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 1 Kutablang Kabupaten Bireuen tahun ajaran 2020/2021 yang berjumlah 38 siswa dan terdiri dari 2 kelas yaitu kelas X MIA 1 dan X MIA 2. Pemilihan sampel dilakukan secara total sampling. Peneliti memilih kelas X MIA 1 sebagai kelas eksperimen, dan kelas X MIA 2 sebagai kelas kontrol. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini berupa data kondisi awal dan kondisi akhir aktivitas belajar siswa serta nilai pre-test dan post-test hasil belajar siswa. Analisis data hasil penelitian dilakukan dengan software SPSS Version 21. Untuk menguji hipotesis pada penelitian ini digunakan uji Independent Sampel t-Test. Hasil uji Independent sampel t-Tes aktivitas belajar siswa diketahui nilai Sig. (2-tailed) adalah 0,018. Berdasarkan kriteria pengambilan keputusan 0,018 < 0,05, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Sehingga terdapat pengaruh penerapan model pembelajaran Course Review Horay (CRH) terhadap aktivitas belajar siswa pada materi keanekaragaman hayati di kelas X SMA Negeri 1 Kutablang. Hasil uji Independent sampel t-Tes hasil belajar siswa diketahui nilai Sig. (2-tailed) adalah 0,009. Berdasarkan kriteria pengambilan keputusan 0,009 < 0,05, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Sehingga terdapat pengaruh penerapan model pembelajaran Course Review Horay (CRH) terhadap hasil belajar siswa pada materi keanekaragaman hayati di kelas X SMA Negeri 1 Kutablang. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Course Review Horay (CRH) berpengaruh terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi keanekaragaman hayati di kelas X SMA Negeri 1 Kutablang.
Kata Kunci : Course Review Horay (CRH), Aktivitas Belajar, Hasil Belajar