MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA PADA MATERI JARAK, WAKTU DAN KECEPATAN MELALUI MODEL GUIDED DISCOVERY LEARNING DI SD NEGERI 24 PEUSANGAN
Abstrak
Rendahnya hasil belajar siswa kelas V SD Negeri 24 Peusangan pada pelajaran matematika khususnya materi jarak waktu dan kecepatan disebabkan kurang optimal proses pembelajaran yang terjadi di kelas sehingga mengakibatkan motivasi siswa untuk belajar kurang, oleh karena itu peneliti ingin meningkatkan hasil belajar siswa dengan Guided Discovery Learning.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatanhasil belajar siswa, aktivitas guru dan siswa, respon siswa pada materi jarak waktu dan kecepatan dengan Guided Discovery Learningdi Kelas V SD Negeri 24 Peusangan. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian adalah siswa kelas V berjumlah 15 siswa. Teknik pengumpulan dilakukan dengan tes, observasi dan wawancara. Data hasil penelitian diolah secara kualitatif. (1) Model pembelajaran Guided Discovery Learning yang dilakukan dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi dan jarak, waktu dan kecepatan. Hasil tes siklus I 46,67% tuntas meningkatkan pada siklus II menjadi 100% dan mengalami peningkatan sebesar 53,33%. (2) Model pembelajaran Guided Discovery Learning dapat meningkatkan aktivitas guru dan siswa dalam pembelajaran. Hasil obsrevasi dua orang pengamat menunjukkan bahwa aktivitas guru siklus I 75% meningkat pada siklus II menjadi 91,25%,sedangan aktivitas siswa pada siklus I 77,5% meningkat menjadi 92,5% pada siklus II.%.Respon siswa terhadap model pembelajaran Guided Discovery Learning positif, siswa menyatakan senang belajar materi dan jarak, waktu dan kecepatan dengan model pembelajaran Guided Discovery Learning, siswa lebih mudah memahami materi dan jarak, waktu dan kecepatan dengan model pembelajaran Guided Discovery Learning