PENERAPAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI ALAT INDRA MANUSIA DI KELAS IV SD NEGERI 2 KUTA BLANG
Abstract
Penelitian ini dilaatrbelakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri 2 Kuta Blang materi mengenal alat indra manusia. Peneliti berupaya untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menerapkan model pembelajaran Contextual Teaching And Learning (CTL) pada materi mengenal alat indra manusia tersebut. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas(PTK). Data yang diambil yaitu data hasil belajar dilakukan dengan teknik tes yaitu tes siklus, kemudian data aktivitas diambil melalui lembar observasi, baik untuk aktivitas guru dan siswa. Data respons diambil dengan angket. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa dari siklus I ke siklus II. Begitu juga dengan hasil observasi kegiatan siswa dan guru
Kata kunci: Hasil belajar, dan Pendekatan CTL
References
Eko. 2007. Prosedur Penelitian, Suatu Pendekatan Praktis. Bumi Aksara:Jakarta.
Haryanto. 2006. Sains untuk SD Kelas IV Erlangga:Jakarta.
Moleong,Lexy J.2009.Metode Penelitian Kualitatif.RemajamRosda Karya: Bandung.
Prayitno.2008. Penelitian Tindakan Kelas.Bandung:(online)http;//ilammaaolani.com.diakses 14 Juli 2011.
Putra.2013. Model pembelajaran modernt.jakatra:(online) http;//ilammaaolani.Blagspot.com. diakses 11 Juli 2013.
Rusman.2012. 56 Model-Model Pembelajaran.PTBumiAksara: Jakarta
Sudjana.2005. Penelitian Tindakan Kelas. Bandung:(online) http;//ilammaolani. blagspot.com. diakses 12 Juli 2008
Suprijono,Agus.2009.Cooperatif Learning Teori dan Aplikasi.Yogyakarta: Pustaka Pelajar
Trianto. 2010. Model Pembelajaran Terpadu. Bumi Aksara: Jakarta.
Trianto. 2009. Mendesain model pembelajaran inivatif.Kencana, Prenada Media Group: Jakarta.
Usman. 2008. Penelitian Tindakan Kelas.Universitas syiah kuala: Darussalam.